Pages

Kamis, 08 Desember 2011

Mr. Bean Holiday



Mungkin sudah terlalu lama film ini diputar di layar lebar dan tak jarang pula tampil dilayar kaca televise yang disuguhkan oleh stasiun televise. Namun jujur saya baru pertama menyaksikan film ini, tingkah laku konyol membuat saya tak bosan melihat setiap penampilanya. Dan alhasil tak sia-sia menyaksikan film yang berdurasi dua jam lebih itu. Lagi dan lagi saya terpukau oleh cerita di setiap ending film yang ia perankan. Dan disini saya bukan membahas tentang film tersebut.
Namun membahas suatu pelajaran yang bisa saya dapatkan dari film yang di bintangi Rowan Sebastian Atkinson ini. Dari judulnya terlihat jelas kata HOLIDAY yang kita tau adalah LIBURAN, tentu kita membayangkan yang terjadi mungkin hal-hal yang menyenagkan akan terjadi di setiap liburan. Namun gak dalam cerita ini, Malah sebaliknya justru perjalananya menjadi rumit. Tentulah setiap orang menginginkan perjalanan liburanya menenangkan dan berakhir dengan sebuah cerita indah untuk kembali di kenang suatu saat nanti, tapi siapa yang tau apa yang akan terjadi dalam perjalanan hidup kita hari demi hari.
Mr. Bean tandinya ingin berlibur namun sayang liburanya tak sesuai dengan apa yang dia inginkan seperti apa yang telah kita fikirkan ketika membaca judul filmnya tersebut. Semua berawal dari saat dia menaiki taksi dengan tujuan yang berbeda, kemudian ketinggalan kreta api di stasiun, hanya karna dasinya yang nyangkut dimesin uang penjualan otomatis. Dari sini dia memulai semua perjalananya dengan sederhana dan lebih menerima segala keadaan untuk tetap menjalani semua yang ada dihadapanya. Mungkin apa yang ia lakukan kita anggap sesuatu yang gak penting yang gak ada dalam dirikita namu ada dalam dirinya. Seperti mengejar ayam yang kebetulan di kakinya menempel karcis bis yang hendak ia tumpangi, hanya untuk sebuah karcis bis yang mungkin jika menanggapinya secara waras kenapa gak biarkan saja dan membeli karcis yang baru. Namun jika tak begitu kita gak akan pernah tau apa yang telah kita korbankan untuk sebuah karcis tersebut. Semua dia lalui dengan sederhana membiarkan alam membawanya sendiri kapada apa yang telah menjadi tujuanya. Tulus untuk tetap berjalan dalam keadaan apapun dan tak pernah lupa akan diri sendiri untuk tetap menjadi dirinya dimanapun.
Setidaknya itulah yang harus kita terapkan dalam kehidupan kita tak perlu curang untuk mendapatkan atau menuju pada sesuatu yang kita inginkan bahkan bila menghalalkan segala cara agar mampu meraih sesuatu yang kita inginkan sebagaimana cara berfikir manusia jaman sekarang. Apapun yang telah menjadi sebuah tujuan ataupun keinginan kita jangan pernah menyerah dan menutup pintu untuk menujunya. Tidak mengeluh dan tetap berusaha menjalani apa yang udah menjadi tujuan dalam hidup kita. Selebihnya biarkan waktu dan alam yang menuntun kita pada tujuan kita. Kita gak akan pernah tau apa yang akan terjadi pada kehidupan setiap orang dan gak akan pernah tau pula bagaimana jalanya dan apa yang tertanam pada dirinya. So.. Just do it dengan semestinya karena jalan hidup tetap menjadi rahasia sang pencipta, dan kesederhanaan menjadikan kita mengenali diri kita sesungguhnya untuk tetap tak lupa dengan apa tujuan kita.

Tidak ada komentar :

Posting Komentar

Diberdayakan oleh Blogger.

Pengikut

 

Blogger news

Sedikit banyak bercerita bukan berarti membuka diri dan lebih banyak diam bukan juga berarti ank muda yang sedang mencari perhatian. namun lebih memahami arti dari hidup, mengerti apa mau diri ini, dan bercerita dalam batin tentang apa sebenarnya perjalanan hidup..

Blogroll

About

http://youtu.be/PaYHnvaSu4I